Soppeng,Propensi Sulawesi-Selatan Indonesia,Bahana Merdeka,Com
Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Soppeng melaksanakan kegiatan Pembinaan dan Penyuluhan (Binluh) kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Soppeng. Rabu, 21 Januari 2026.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Soppeng IPTU Andri Hermansyah, S.Sos., M.Si., bersama personel Sat Binmas Polres Soppeng, yang berlangsung mulai pukul 10.00 Wita hingga 11.15 Wita, bertempat di sekitar RS Latemamala Jalan Malaka serta Jalan A. Potto, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng.
Binluh ini menyasar pengantar dan pembesuk pasien, petugas portal serta satpam RS Latemamala, juga pemilik bengkel, penjual, dan pembeli di sekitar Jalan A. Potto. Dalam kegiatan tersebut, personel Sat Binmas memberikan imbauan kamtibmas guna meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Untuk pengantar, pembesuk, dan petugas rumah sakit, Sat Binmas mengimbau agar senantiasa menjaga situasi kamtibmas di lingkungan RS Latemamala, melakukan pemantauan dan patroli di area parkiran interna mengingat keterbatasan CCTV, serta mewaspadai potensi pencurian, pencopetan, dan penipuan online. Masyarakat juga diingatkan agar segera menghubungi layanan kepolisian 110 apabila terjadi gangguan kamtibmas.

Sementara itu, kepada pemilik bengkel, penjual, dan pembeli, disampaikan imbauan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar tempat usaha, meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak pidana pencurian dan penipuan online, serta menjual barang dagangan seperti gas sesuai dengan porsi dan peruntukannya.

Terpisah, Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana,S.I.K.,M.I.K. melalui keterangannya menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan tersebut.
“Kegiatan pembinaan dan penyuluhan ini merupakan upaya preventif Polri dalam mendekatkan diri kepada masyarakat sekaligus meningkatkan kesadaran hukum dan kamtibmas. Kami berharap masyarakat dapat berperan aktif menjaga lingkungannya dan tidak ragu berkoordinasi dengan kepolisian apabila menemukan potensi gangguan keamanan,” ujar Kapolres Soppeng.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif. Kegiatan Binluh ini merupakan bagian dari program Sat Binmas Polres Soppeng Tahun Anggaran 2026 dalam rangka mendukung terwujudnya kamtibmas yang aman dan tertib di wilayah hukum Polres Soppeng.