bahanamerdeka.com Soppeng-Meski tak menjabat Bupati Soppeng, Andi Kaswadi Razak masih menjadi rebutan Emak- emak untuk ber-selfie.

Hal itu tersorot kamera wartawan di sela-sela lomba Joker Gembira HUT ke-61 DPD II partai Golkar Soppeng di Malaka Kelurahan Lapajung , Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng pada Jum'at malam (17/10).

Tak ada sekat , ia (Andi Kaswadi Razak red) pun langsung melepas senyum dan menyambut uluran tangan Emak-emak yang minta selfie hingga berfoto bareng.

"Tabe Pun kite selfie dulu” ujar beberapa Emak-emak yang berada di dekatnya.

Pada kesempatan itu, mantan Bupati Soppeng dua periode ini menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah menghadiri undangan lomba Joker gembira HUT ke-61 DPD II partai Golkar Soppeng.

“Terima kasih banyak atas kedatangannya, Semoga kita semua selalu di beri kesehatan dan umur panjang," pria hobbi otomotif ini.(*)