Motor Tabrak Mobil di Jalan Amanagappa, Dua Mahasiswi UNM Terluka
Makassar – Dua mahasiswi Universitas Negeri Makassar (UNM) mengalami luka serius setelah sepeda motor yang mereka kendarai menabrak sebuah mobil di Jalan Amanagappa, Selasa siang (8/7).
Salah satu korban dilaporkan mengalami cedera berat di bagian kaki dan saat ini menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Pelamonia.
Berdasarkan informasi yang dihimpun di lokasi, kecelakaan terjadi saat mobil yang dikendarai seorang pria hendak membelok ke kanan. Di saat bersamaan, motor yang ditumpangi dua mahasiswi datang dari arah berlawanan dan langsung menabrak bagian depan kendaraan tersebut.
“Kedua perempuan itu mahasiswa, kayaknya dari UNM. Satu bawa motor, satunya dibonceng. Waktu mobil mau belok kanan, motor datang dari depan langsung menabrak,” kata seorang saksi mata.
Benturan yang terjadi cukup keras hingga menyebabkan salah satu korban terlempar dari motor. Warga yang berada di sekitar lokasi langsung memberikan pertolongan pertama sebelum petugas kepolisian tiba.
Petugas dari Satuan Lalu Lintas Polrestabes Makassar segera datang untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), memeriksa kendaraan, dan mengumpulkan keterangan dari para saksi.
Kedua korban langsung dilarikan ke Unit Gawat Darurat (UGD) Rumah Sakit Pelamonia. Salah satu korban dilaporkan tidak dapat berdiri dan tampak mengalami kelemahan di bagian kaki. Diduga, korban mengalami patah tulang dalam akibat benturan keras.
“Satu kelihatan lemas, tidak bisa berdiri sama sekali. Yang satu lagi masih sadar, tapi juga terlihat kesakitan. Warga cepat bantu bawa ke rumah sakit,” ujar warga yang turut membantu evakuasi.
Pihak kepolisian saat ini masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan. Sementara kondisi terkini kedua korban masih menunggu pernyataan resmi dari pihak rumah sakit (Hasmiaty Umi)
0Komentar